Kasau Kunjungi Upgrade Hercules A-1309 di AIROD

30 Agustus 2018


Hercules A-1309 TNI AU (photos : TNI AU)

Tinjau Kesiapan C-130 TNI AU, Kasau Kunjungi AIROD

TNI AU.     Selangor – Dispenau (29/8). Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., meninjau kesiapan C-130 milik TNI AU yang sedang di-retrofit di Aircraft Inspection Repair & Overhaul Depot (AIROD) Facilities di Sultan Abdul Aziz Shah Airport Selangor, Malaysia, Rabu (29/8/2018).

Saat tiba di AIROD, Kasau beserta rombongan disambut Managing Director AIROD, Dato Sri Mohamad Elkany Ahmad dan Technical Representative (Techrep) TNI AU, Mayor Tek Erick Sukma dan langsung meninjau pesawat C-130 Hercules dengan tail number A-1309. Dari penjelasan pihak AIROD dan Techrep, disampaikan perkembangan retrofit dan upgrading pesawat seperti penggantian outer wing, structure replacement dan upgrading serta modifikasi ECS, APU, avionic dan generator disconnect. Sesuai dengan jadwal, pesawat Hercules yang memiliki kemampuan air refueling ini akan selesai pada akhir September tahun ini.



Menanggapi hal tersebut, Kasau menekankan agar pengerjaan ini dapat berjalan sesuai rencana dan tepat waktu, karena pesawat ini sangat dibutuhkan TNI AU. “Saya meminta pihak AIROD dan Techrep agar lebih teliti dalam pengerjaan retrofit dan upgrading pesawat Hercules ini serta melakukan koordinasi yang baik untuk menyelesaikan setiap permasalahan yang ada,” tegas Kasau.

Dalam peninjauan tersebut, Kasau didampingi oleh Asrena Kasau Marsda TNI Fahru Zaini, S.H., M.DS., Aspam Kasau Marsda TNI Dwi Fajariyanto, Asops Kasau Marsda TNI Johannes Berchmans SW, Aspotdirga Kasau Marsda TNI Agus Munandar, Dankoharmatau Marsda TNI Dento Priyono, Kadisadaau Marsma TNI Abdul Wahab, S.Sos., M.M. dan Kadisaeroau Marsma TNI Kukuh Sudibyanto serta Atase Udara RI di Kualalumpur Kolonel Pnb Sri Duto.

(TNI AU)

0 Response to "Kasau Kunjungi Upgrade Hercules A-1309 di AIROD"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel